Salah satu kekhawatiran yang saya hadapi jelang masuk kantor baru adalah kemungkinan adanya peraturan tidak boleh menikah selama dua tahun bagi karyawan baru. Memang sih gosip ini belum pasti, tapi tetap saja cukup menjadi perbicangan hangat antara saya dan teman-teman kantor di hari-hari terakhir saya bekerja.
Saya sendiri sedang berusaha berdamai dengan kondisi yang sekarang. Jika ditanya mana yang lebih saya inginkan, antara menikah atau dapat pekerjaan baru? Jelas saya akan menjawab yang pertama. Namun nyatanya, Allah membuat saya lulus di BUMD tersebut, dan saya yakin pasti ada maksud di balik semua itu.